Saturday, October 26, 2013

Memperkenalkan Tontonan Internet Malam Minggu Miko 2

Setelah sukses dengan Tontonan Internet Malam Minggu Miko, maka Raditya Dika melanjutkan web series ini di season kedua bertajuk Malam Minggu Miko 2. Seperti dilansir dari situs resminya http://radityadika.com/tentang-malam-minggu-miko-2, Dika mengaku, di season 1 serial ini sudah ditonton lebih dari 20 juta kali di YouTube.
Sama seperti halnya di season 1, di season 2 serial ini tetap tayang di Kompas TV, yang dimulai bulan September 2013. Serial yang ditayangkan di channel youtube Dika ini tetap berfokus pada seorang pemuda bernama Miko dan cerita cinta yang terjadi pada dirinya dan/atau orang terdekatnya setiap malam minggu. Karakter lain seperti Anca, Maemunah, dan si kucing malas MorgAnissa tetap akan ada.Yang berbeda di season kedua ini, karakter Rian yang diperankan Ryan Adriandhy sebagai sebagai teman kontrakan Dika tidak ada lagi, melainkan digantikan  oleh Dovi, yang ceritanya adalah sepupu Dika, yang diperankan oleh Andovi Da Lopez. Dika memilih Dovi karena bakatnya sebagai seorang YouTuber gokil yang mengampu channel http://youtube.com/skinnyindonesian24 . Hampir sama dengan Rian, si Dovi ini dikarakterkan sebagai orang yang menyebalkan. Yang baru dan khas dari Dovi adalah dia diceritakan sebelumnya suka berpetualang alias travelling, baik dari pedalaman Indonesia sampai ke luar negeri segala. Karena itu gaya ngomongnya pake Bahasa Indonesia yang sok bule. Rumah kontrakan Miko juga akan diganti menjadi baru. Cerita tentang perubahan-perubahan ini akan dijelaskan di Malam Minggu Miko 2 episode 1, sebagai lanjutan dari episode terakhir season 1.

Dalam blog resminya  Dika tidak menyebutkan Malam Minggu Miko 2 ini direncanakan sampai berapa episode. Yang pasti adalah seperti season sebelumnya, serial ini tayang dulu di Kompas TV baru di-upload di channel YouTube Dika. Sampai tulisan ini ditulis sudah ada 20 (dua puluh episode). Tertarik nonton? Kunjungi saja channel YouTube Dika di https://www.youtube.com/user/radityadika/videos

Daftar Episode Malam Minggu Miko 2 bisa di lihat di sini

No comments:

Post a Comment